Jurnalisme Investigatif
  • Beranda
  • Nasional
  • Sorotan
  • Pendapat Ahli
  • Sosial Politik
  • Bisnis
  • Pendidikan
  • Sains dan Teknologi
No Result
View All Result
Login
Jurnalisme Investigatif
  • Beranda
  • Nasional
  • Sorotan
  • Pendapat Ahli
  • Sosial Politik
  • Bisnis
  • Pendidikan
  • Sains dan Teknologi
No Result
View All Result
Jurnalisme Investigatif
No Result
View All Result
Home Sorotan

KPK Geledah Rumah Djan Faridz Terkait Kasus Harun Masiku

23 Januari 2025
in Sorotan
0
KPK Geledah Rumah Djan Faridz Terkait Kasus Harun Masiku
Share on FacebookShare on TwitterShare on WhatsappScan QR Code

Jakarta – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan penggeledahan di rumah milik Djan Faridz yang berlokasi di Jalan Borobudur Nomor 26, Menteng, Jakarta Pusat. Penggeledahan tersebut berlangsung selama lima jam, dimulai pada Rabu (22/1/2025) pukul 20.00 WIB hingga Kamis (23/1/2025) pukul 01.05 WIB.

Juru Bicara KPK, Tessa Mahardhika Sugiarto, membenarkan kegiatan penggeledahan tersebut.

Kamu mungkin suka

Tina Talisa Diangkat Jadi Komisaris Pertamina Patra Niaga, Gaji Diperkirakan Capai Rp21,8 Miliar per Tahun

Tina Talisa Diangkat Jadi Komisaris Pertamina Patra Niaga, Gaji Diperkirakan Capai Rp21,8 Miliar per Tahun

2 jam ago
Riza Chalid dan Putranya Jadi Tersangka Korupsi Minyak Pertamina, Kerugian Negara Capai Rp285 Triliun

Riza Chalid dan Putranya Jadi Tersangka Korupsi Minyak Pertamina, Kerugian Negara Capai Rp285 Triliun

2 jam ago

“Benar, ada giat penggeledahan terkait perkara tersangka HM (Harun Masiku),” ujar Tessa saat dikonfirmasi pada Rabu (22/1/2025).

Penggeledahan ini dilakukan sebagai bagian dari upaya KPK dalam mengusut kasus yang melibatkan Harun Masiku, buronan yang juga merupakan mantan politisi PDI Perjuangan.

Profil Singkat Djan Faridz

Djan Faridz merupakan sosok yang pernah menjabat sebagai Menteri Perumahan Rakyat di era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Pada masa pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi), ia dipercaya menjadi anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres).

Selain itu, Djan Faridz juga dikenal sebagai politikus senior dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Ia pernah menjabat sebagai Ketua Umum PPP sebelum mengundurkan diri pada 2018.

Sebagai pengusaha, Djan Faridz memulai kariernya dari usaha kecil seperti bengkel las dan perdagangan bahan bangunan. Ia kemudian merambah sektor properti, pertambangan batu bara, hingga pengembangan pasar Tanah Abang yang kini menjadi pusat grosir terbesar di Asia Tenggara.

Harta Kekayaan Hampir Rp 1 Triliun

Dalam dokumen Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) tahun 2023, kekayaan Djan Faridz tercatat mencapai Rp 993,29 miliar. Sebagian besar kekayaan tersebut berasal dari aset berupa tanah dan bangunan dengan nilai total Rp 569,11 miliar.

Berikut adalah rincian harta kekayaan Djan Faridz:

  • Tanah dan Bangunan: Rp 569.118.235.580 (98 aset tersebar di Jakarta, Bogor, Tangerang, hingga Mojokerto).
  • Kendaraan: Rp 98,7 juta (dua mobil, Daihatsu Rocky 1993 dan Mercedes Benz Sedan 1985).
  • Harta Bergerak Lainnya: Rp 20,1 miliar.
  • Surat Berharga: Rp 236.656.524.278.
  • Kas dan Setara Kas: Rp 169.291.852.455.
  • Utang: Rp 1.975.040.000.

Setelah dikurangi utang, total kekayaan bersih Djan Faridz mencapai Rp 993.290.272.313.

Karier Politik dan Hubungan dengan NU

Karier politik Djan Faridz dimulai pada 2009 ketika ia terpilih sebagai wakil Jakarta di Dewan Perwakilan Daerah (DPD). Di organisasi Nahdlatul Ulama (NU), ia telah aktif sejak 2004 dan pernah menjabat sebagai Bendahara NU Jakarta pada 2009 serta Ketua Cabang NU Jakarta hingga 2014.

Pada 2011, Djan Faridz sempat mencalonkan diri dalam pemilihan Gubernur DKI Jakarta namun mengundurkan diri setelah ditunjuk sebagai Menteri Perumahan Rakyat.

Baca Juga : Tiga Tersangka Kasus Kosmetik Berbahaya di Makassar Resmi Ditahan

Tags: Djan FaridzHarun Masikukpk
Salma Hn

Salma Hn

Berita Terkait

Tina Talisa Diangkat Jadi Komisaris Pertamina Patra Niaga, Gaji Diperkirakan Capai Rp21,8 Miliar per Tahun

Tina Talisa Diangkat Jadi Komisaris Pertamina Patra Niaga, Gaji Diperkirakan Capai Rp21,8 Miliar per Tahun

by Redaksi JurnalInvestigatif
2025/07/11
0

Jakarta – Staf Khusus Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, Tina Talisa, resmi ditunjuk sebagai Komisaris PT Pertamina Patra Niaga. Penunjukan...

Riza Chalid dan Putranya Jadi Tersangka Korupsi Minyak Pertamina, Kerugian Negara Capai Rp285 Triliun

Riza Chalid dan Putranya Jadi Tersangka Korupsi Minyak Pertamina, Kerugian Negara Capai Rp285 Triliun

by Salma Hn
2025/07/11
0

Jakarta – Pengusaha minyak kondang Mohammad Riza Chalid dan putranya, M. Kerry Andrianto Riza, resmi ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus...

Polisi Selidiki Kematian Diplomat Kemlu

Polisi Selidiki Kematian Diplomat Kemlu di Kamar Kos Menteng, Wajah Terbungkus Lakban

by Salma Hn
2025/07/11
0

Jakarta — Kepolisian masih menyelidiki kematian Arya Daru Pangayunan (39), seorang diplomat muda Kementerian Luar Negeri, yang ditemukan tak bernyawa...

yusril-ihza-mahendra-dan-gibran

Yusril Bantah Isu Gibran Pindah Kantor ke Papua

by Salma Hn
2025/07/09
0

Jakarta – Menteri Koordinator Bidang Hukum, HAM, Imigrasi, dan Pemasyarakatan (Menko Kumham Imipas) Yusril Ihza Mahendra menegaskan bahwa Wakil Presiden...

Next Post
KPK Geledah Rumah Japto Soerjosoemarno, 11 Mobil dan Valas Disita

KPK Geledah Rumah Japto Soerjosoemarno, 11 Mobil dan Valas Disita

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kategori

  • Bisnis
  • Gagasan Ahli
  • Gercep Polri
  • Isu Polri
  • Jaga Negeri
  • Kamtibmas
  • Nasional
  • Pendapat Ahli
  • Pendidikan
  • Sains Teknologi
  • Sorotan
  • Sosial Politik
  • Trending no.1 Media Sosial

Berita Terbaru

Tina Talisa Diangkat Jadi Komisaris Pertamina Patra Niaga, Gaji Diperkirakan Capai Rp21,8 Miliar per Tahun

Tina Talisa Diangkat Jadi Komisaris Pertamina Patra Niaga, Gaji Diperkirakan Capai Rp21,8 Miliar per Tahun

11 Juli 2025
Riza Chalid dan Putranya Jadi Tersangka Korupsi Minyak Pertamina, Kerugian Negara Capai Rp285 Triliun

Riza Chalid dan Putranya Jadi Tersangka Korupsi Minyak Pertamina, Kerugian Negara Capai Rp285 Triliun

11 Juli 2025
Polisi Selidiki Kematian Diplomat Kemlu

Polisi Selidiki Kematian Diplomat Kemlu di Kamar Kos Menteng, Wajah Terbungkus Lakban

11 Juli 2025
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Kebijakan Privasi
  • Tentang Kami
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber

© Copyright Jurnalisme Investigatif Team All Rights Reserved -

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Nasional
  • Sorotan
  • Pendapat Ahli
  • Sosial Politik
  • Bisnis
  • Pendidikan
  • Sains dan Teknologi

© Copyright Jurnalisme Investigatif Team All Rights Reserved -